Foolove


Facebook. Jejaring yang satu ini memang memiliki efek yang cukup dahsyat. Sejauh ini pesaing FB yang cukup ketat dalam dunia maya hanyalah twitter. Namun, kelengkapan feature FB mulai dari notes, foto, video, games, sampai membuat grup, masih sukses menempatkannya dalam posisi teratas jejaring sosial favorit. Kemudahannya dalam mengutak-atik atau mengoperasikannya melalui komputer bahkan hape mampu menghipnotis penggunanya. Sebagian besar penduduk Indonesia sendiri bisa dipastikan memiliki FB. Salah satu penggemar FB adalah kaum ABeGe, bagi yang tidak pernah mengaksesnya pasti akan mendapat julukan “gak gaul”.

Alya, remaja kelas XI terhipnotis oleh pesona Facebook hingga membuat jarinya tak pernah absen memperbarui status, bahkan ketika pelajaran sekolah berlangsung. Keranjingan ber-facebooktokoh utama dalam cerita Foolove ini, bisa berlangsung selama berjam-jam hingga membuat kakinya kesemutan. Akibatnya, rutinitas tersebut sukses membuahkan malapetaka. Tidak hanya Alya yang ketiban sial gara-gara, tapi juga Vania, sahabat Alya, yang harus menderita gara-gara tersangkut hati dengan salah satu teman facebook-nya. Kejadian yang bisa menjadi pelajaran berharga bagi yang bersedia mengambil hikmah dari kisah Vania.

Namun, di sisi lain, keberadaan facebook tidak sepenuhnya membuah kebuntungan bagi Alya, Berkat FB, cita-citanya seperti mendapat wadah yang tepat. Alya pun tak menyia-nyiakan sisi positif dari jejaring sosial kegemarannya ini. Satu lagi pelajaran yang dapat dipetik dari buku karya dari Teera, yang memiliki nama asli Triani Retno.

Cerita Alya, Vania, dan Dika ini sangat layak untuk dibaca para maniak FB terutama bagi remaja. Alurnya tidak berbelit-belit meskipun konfliknya bisa ditebak. Sedangkan, pesannya sendiri tersampaikan lewat obrolan dan guyonan ketiga tokohnya sehingga tidak membuatnya terkesan berat. Selain itu, dalam cerita juga terselip note-note yang pastinya patut untuk diresapi isinya. Mengingat kisah Dika, Alya, dan Riko yang masih menggantung-menurutku-, sepertinya buku ini berpotensi untuk memiliki sekuel.

Well, sukses buat Foolove karena telah menjadi buku pertama dalam beberapa bulan ini yang bisa saya selesaikan dalam “sekali duduk”.

Judul: Foolove
Penulis: Teera
Penyunting: Denny Prabowo
Penerbit: Lingkar Pena
Cetak: Pertama, Juni 2011
Tebal: 202 hlm

:: ingin buku seken/murah bermutu? mampir ke facebook Parcel Buku yuk! ::

Comments

  1. ho oh, fresh, dapet minjem dari layouternya :)) *irit.com*

    ReplyDelete
  2. diliat dari covernya, aku kira ini buku non-fiksi :)

    ReplyDelete
  3. hehehe... klo menurutku yang suka cover simple, buku ini keramean

    ReplyDelete
  4. This is great review and nice information about this articles..i like this post..this is very useful..thanks for sharing here..

    ReplyDelete

Post a Comment

What Do You Things?